Anda boleh menanggalkan identitas Anda sebagai
seorang gamer jika Anda belum pernah mengenal atau memainkan seri Grand Theft
Auto sebelumnya. Nama besar game yang satu ini memang tidak perlu diragukan
lagi dan menjadi salah satu game yang patut dicoba. Dengan mengusung sistem
gameplay open-world sebagai fitur utama, Rockstar sebagai pihak pengembang
selalu mampu menampilkan game ini dalam kualitas yang paling maksimal. GTA
mampu dunia kriminal bawah tanah yang brutal dan kejam dalam balutan kebebasan
aksi yang terhitung adiktif. Salah satu yang terbaik? Grand Theft Auto III !
Semua seri GTA yang sempat lahir di industri game
adalah game-game istimewa yang sayang untuk dilewatkan. Namun di antara keempat
seri yang sudah dirilis, GTA III boleh terbilang sebagai yang paling istimewa.
Mengapa? Karena ia tampil sebagai seri pertama yang menjadi arah perkembangan
GTA modern selanjutnya. Kemampuan konsol Playstation 2 yang terhitung bertenaga
saat itu membuat Rockstar memiliki probabilitas yang lebih besar untuk
menghadirkan GTA yang lebih epik. Berbeda dengan seri sebelumnya yang hadir
dengan overhead camera, GTA III tampil sebagai sebuah game open-world yang
dibangun sepenuhnya dalam model tiga dimensi. Pencapaian yang saat itu
terhitung mengagumkan.
Grand Theft Auto III yang dirilis pada tahun 2001
silam berhasil mencapai kesuksesan luar biasa. Beragam respon positif dari
banyak media dan angka penjualan yang fantastis menghiasi perilisannya 10 tahun
yang lalu. Ia tidak hanya berkembang menjadi sebuah seri yang menghasilkan
keuntungan bagi Rockstar, tetapi juga tumbuh menjadi standar baru bagi game
bergenre sama yang lahir setelahnya. GTA III harus diakui menjadi inspirasi
bagi banyak game open-world yang tumbuh setelahnya. Dunia tiga dimensi yang
luas dan penuh detail serta kebebasan untuk melakukan banyak hal menjadi nilai
jual utama sebuah game sandbox saat ini.
Waktu memang terasa begitu cepat berlalu. Terasa
seperti baru beberapa bulan yang lalu Grand Theft Auto III pertama kali
diperkenalkan oleh Rockstar kepada dunia. Namun siapa yang menyangka bahwa game
ini ternyata sudah berusia satu dekade, 10 tahun sejak tanggal rilis awalnya.
Untuk merayakan ulang tahun game fenomenal ini, Rockstar memutuskan untuk
merilis ulang GTA III dengan tanpa menghadirkan perubahan apapun. Hebatnya
lagi, dunia yang luas ini tidak akan hadir untuk konsol, tetapi untuk dua
sistem operasi mobile terbesar saat ini: iOS dan Android. Wow!
cara instal :
1. Download apk gta 3
2. Instal apk jangan dibuka dulu.
3. Download data gta 3
4. Ekstak data pakai zarchiver
5 setelah diekstra file com.rockstar.gta3 pindahkan ke
Internal>android>data>pindahkan
Free Download Link
ConversionConversion EmoticonEmoticon